Pages

Minggu, 21 Oktober 2012

Compass rumah baru yang nyaman

Di sinilah di komunitas para sheila gank semarang (compass) saya menemukan sesuatu yang membuat saya nyaman. Rasanya berada dalam komunitas ini seperti layaknya berada dalam sebuah keluarga dan rumah yang nyaman nan asri. Saya banyak menemukan kawan-kawan baru dan banyak mengenal karakter serta kepribadian yang berbeda-beda, namun walaupun sifat dan karakter masing-masing berbeda tetap saja pecinta musik Sheila on 7. Saya melihat dalam keluarga ini tidak membeda-bedakan usia,latarbelakang,serta status sosial yang acapkali dalam komunitas lain hal ini menjadi patokan. Ya memang saya bukan pendiri ataupun anggota lama, akan tetapi saya akan berusaha turut serta meneruskan komunitas ini sehingga berkembang lebih maju. Pada para kawan-kawan keluarga sheila gank semarang saya sangat berterima kasih karena kalian mau menerima saya menjadi bagian dari keluarga komunitas ini. Apapun yang terjadi saya akan tetap mendukung compass dan mendukung Sheila on 7 khususnya agar tetap menjadi band yang terbaik di negeri ini. Pada mas Duta, Eross, Adam, Brian terima kasih kalian telah mempersembahkan sebuah karya yang menurut saya pribadi sangat berkualitas dan tiada bandingnya yang menginspirasi setiap langkah perjalanan hidup saya. Semoga kalian akan tetap membuat karya-karya terbaik bagi kami para sheila gank!!!!
 

Blogger news

Biarkan waktu yang akan menjawab

Blogroll

About